Kamis, 19 November 2015

Upacara Adat Rambu Solo



Rambu Solo dalah upacara adat kematian masyarakat Toraja yang bertujuan untuk menghormati dan menghantarkan arwah orang yang meninggal dunia menuju alam roh, yaitu kembali kepada keabadian bersama para leluhur mereka di sebuah tempat peristirahatan. Upacara ini sering juga disebut upacara penyempurnaan kematian karena orang yang meninggal baru dianggap benar-benar meninggal setelah seluruh prosesi upacara ini digenapi. Jika belum, maka orang yang meninggal tersebut hanya dianggap sebagai orang sakit atau lemah, sehingga ia tetap diperlakukan seperti halnya orang hidup, yaitu dibaringkan di tempat tidur dan diberi hidangan makanan dan minuman bahkan selalu diajak berbicara.
Puncak dari upacara Rambu solo ini dilaksanakan disebuah lapangan khusus. Dalam upacara ini terdapat beberapa rangkaian ritual,seperti proses pembungkusan jenazah, pembubuhan ornament dari benang emas danperak pada peti jenazah, penurunan jenazah ke lumbung untuk disemayamkan, dan proses pengusungan jenazah ke tempat peristirahatan terakhir.
Selain itu, dalam upacara adat ini terdapat berbagai atraksi budaya yang dipertontonkan, diantaranya adu kerbau,kerbau-kerbau yang akan dikorbankan di adu terlebih dahulu sebelum disembelih,dan adu kaki. Ada juga pementasan beberapa musik dan beberapa tarian Toraja.

Kerbau yang disembelih dengan cara menebas leher kerbau hanya dengan sekali tebasan, ini merupakan ciri khas masyarakat TanaToraja. Kerbau yang akan disembelih bukan hanya sekedar kerbau biasa, tetapi kerbau bule Tedong Bonga yang harganya berkisar antara 10 50 juta atau lebih per ekornya. Gak heran kalau upacara Rambu Solo adalah salah satu upacara pemakaman termahal,  tradisi ini bisa menghabiskan ratusan juta sampai milyaran rupiah!
Dengan biaya yang fantastis itu, keluarga yang ingin mengadakan upacara Rambu Solo harus menngumpulkan uang sampai berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun. Makanya, jika kamu bertandang ke Tana Toraja, jangan sampai melewatkan acara yang satu ini, karena bisa menjadi pengalaman sekali seumur hidupmu.

Referensi :
http://www.hipwee.com/travel/10-tradisi-unik-dari-di-indonesia-yang-membuatmu-kagum-sampai-geleng-geleng-kepala/

Transmigrasi



Transmigrasi (dari bahasa Belanda: transmigratie) adalah suatu program yang dibuat oleh pemerintah Indonesia untuk memindahkan penduduk dari suatu daerah yang padat penduduk (kota) ke daerah lain (desa) di dalam wilayah Indonesia. Penduduk yang melakukan transmigrasi disebut transmigran.
Tujuan resmi program ini adalah untuk mengurangi kemiskinan dan kepadatan penduduk di pulau Jawa, memberikan kesempatan bagi orang yang mau bekerja, dan memenuhi kebutuhan tenaga kerja untuk mengolah sumber daya di pulau-pulau lain seperti PapuaKalimantanSumatra, dan Sulawesi. Kritik mengatakan bahwa pemerintah Indonesia berupaya memanfaatkan para transmigran untuk menggantikan populasi lokal, dan untuk melemahkan gerakan separatis lokal. Program ini beberapa kali menyebabkan persengketaan dan percekcokan, termasuk juga bentrokan antara pendatang dan penduduk asli setempat.
Seiring dengan perubahan lingkungan strategis di Indonesia, transmigrasi dilaksanakan dengan paradigma baru sebagai berikut:
1.   Mendukung ketahanan pangan dan penyediaan papan
2.   Mendukung kebijakan energi alternatif (bio-fuel)
3.   Mendukung pemerataan investasi ke seluruh wilayah Indonesia
4.   Mendukung ketahanan nasional pulau terluar dan wilayah perbatasan
5.   Menyumbang bagi penyelesaian masalah pengangguran dan kemiskinan
Transmigrasi tidak lagi merupakan program pemindahan penduduk, melainkan upaya untuk pengembangan wilayah. Metodenya tidak lagi bersifat sentralistik dan top down dari Jakarta, melainkan berdasarkan Kerjasama Antar Daerah pengirim transmigran dengan daerah tujuan transmigrasi. Penduduk setempat semakin diberi kesempatan besar untuk menjadi transmigran penduduk setempat (TPS), proporsinya hingga mencapai 50:50 dengan transmigran Penduduk Asal (TPA).
Dasar hukum yang digunakan untuk program ini adalah Undang-Undang Republik Indonesia]] Nomor 15 Tahun 1997 tentang Ketransmigrasian (sebelumnya UU Nomor 3 Tahun 1972)dan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Transmigrasi (Sebelumnya PP Nomor 42 Tahun 1973), ditambah beberapa Keppres dan Inpres pendukung. Syarat untuk menjadi Transmigran :
1.   Warga Negara Indonesia adalah setiap warga negara yang berdomisili di wilayah Negara Republik Indonesia.
2.   Berkeluarga dibuktikan dengan Surat Nikah dan Kartu Keluarga.
3.   Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku.
4.   Berusia antara 18 sampai dengan 50 tahun sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP), kecuali diatur lain dalam perjanjian kerjasama antar daerah.
5.   Belum pernah bertransmigrasi yang dibuktikan dengan Surat Keterangan dari Kepala Desa/Lurah dimana pendaftar berdomisili.
6.   Berbadan sehat yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Dokter.
7.   Memiliki keterampilan sesuai kebutuhan untuk mengembangkan potensi sumber daya yang tersedia di lokasi tujuan sebagaimana diatur dalam perjanjian kerjasama antar daerah.
8.   Menandatangani Surat Pernyataan kesanggupan melaksanakan kewajiban sebagai transmigran.
9.   Lulus seleksi yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Lulus dari Tim yang diberikan wewenang untuk melaksanakan seleksi.

Dampak terhadap Transmigrasi

a. Dampak Positif Transmigrasi

1) Memeratakan kepadatan penduduk.


2) Meningkatkan hasil pertanian dan kesejahteraan masyarakat.


3) Merangsang pembangunan di daerah baru.


4) Memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa melalui pembauran antarsuku bangsa.


b . Dampak Negatif Transmigrasi


1) Berkurangnya areal hutan untuk lahan permukiman.


2) Terganggunya habitat hewan liar di daerah tujuan transmigrasi.


3) Pada beberapa kasus, pelaksanaan transmigrasi terkadang menimbulkan kecemburuan sosial antara penduduk asli dengan para pendatang. 


Untuk mengantisipasi dampak-dampak negatif dari berbagai jenis migrasi tersebut, pemerintah mengambil langkah-langkah, berikut ini.


1. Merealisasikan pemerataan pembangunan antardaerah, sehingga kesenjangan pembangunan dapat dikurangi.


2. Melaksanakan program-program pembangunan desa, seperti pelaksanaan IDT (Inpres Desa Tertinggal) dan program Bangga Suka Desa, sehingga dapat lebih mengoptimalkan pembangunan desa.


3. Meningkatkan hasil-hasil pertanian melalui intensifikasi pertanian ataupun ekstensifikasi pertanian.


4. Merangsang kegiatan industri di pinggiran kota atau dekat dengan kawasan pedesaan, sehingga dapat menyerap lebih banyak tenaga kerja.


5. Melakukan kebijakan “kota tertutup”, yaitu larangan bagi penduduk (khususnya penduduk pendatang) yang tidak memiliki KTP atau pekerjaan tetap untuk tinggal di kota yang dituju.


6. Melaksanakan pembangunan terpadu antardaerah dalam satu kawasan, misalnya antara Jakarta dengan Tangerang, Bekasi, Depok dan Bogor sehingga pusat pertumbuhan tidak hanya memusat di Jakarta.



Referensi :
https://id.wikipedia.org/wiki/Transmigrasi

Rabu, 11 November 2015

Langkah Membuat Blog dan Memperindah blog

Untuk cara membuat blog di Blogspot gratis, silahkan menuju blogger.com dan login menggunakan akun Google. Jika belum memiliki akun Google (akun Gmail), silahkan menuju tutorial ” Cara Membuat Email Baru Lengkap Gambar“. Setelah anda mempunyai akun gmail atau akun google, silahkan kunjungi ” www.blogger.com ” dan kita akan melihat halaman login seperti gambar berikut.

Halaman Login
Setelah login kita akan menghadapi pilihan untuk menggunakan identitas, kita dapat memilih profil Google plus atau menggunakan profil Blogspot. Lebih di sarankan memilih profil Google plus.

Memilih Profil
Langsung tekan tombol ” Lanjutkan ke Blogger “.
Setelah itu kita akan melihat halaman membuat blog di blogspot seperti gambar berikut. Pada halaman ini kita akan melihat daftar blog yang telah dibuat, karena kita baru akan memulai dalam membuat blog maka kita belum melihat daftar blog tersebut, untuk memulai membuat blog silahkan klik tombol ” Blog Baru “.

Memulai Blog Baru
Memberi Nama dan Alamat Blog di Blogspot/blogger
Setelah kita klik tombol ” Blog Baru ” kita akan melihat sebuah halaman baru untuk memulai dengan menambahkan nama dan memilih nama domain. Untuk tips trik dalam memilih nama domain silahkan anda kunjungi tutorial ” Tips Cara Memilih Nama Domain Blog atau Website “.
Untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan gambar membuat blog di blogspot berikut:

Halaman Membuat Blog
Keterangan nomor pada gambar
  • Nomor 1 adalah tempat kita untuk memberi judul atau nama blog
  • Nomor 2 adalah tempat kita untuk memberi alamat blog kita
  • Nomor 3 adalah tempat kita untuk memilih template blog kita, kita bisa merubah-nya nanti pada halaman template, jadi untuk sementara pilih saja yang standar
  • Nomor 4 merupakan keterangan alamat blog yang kita ketik tersedia atau tidak, pastikan alamat blog tersedia.
  • Nomor 5 adalah tombol untuk mengakhiri , tekan tombol ini jika anda sudah merasa puas dengan nama dan alamat yang anda pilih.



Memperindah Blog


Hal yang perlu anda ketahui, bahwa memperindah sebuah blog haruslah memiliki krefitas yang tinggi, memiliki ide posting yang menarik maupun designnya. berikut beberapa hal yang perlu anda perhatikan :

1.            Tata letak (layout)
2.            Template
3.            Edit HTML (bagi yang sudah memahami HTML)
4.            stelan (Setting)

·                     Tata letak
Tata letak berfungsi sebagai tempat dimana kita dapat mengatur beberapa tampilan sebuah halaman blog, dengan lebih spesifik. Dengan menambahkan beberapa elemen kedalam blog tersebut.
1. mengedit favicon (gambar kecil pada bar)
2. menambahkan gedget/widget dan tinggal sobat blogger pilih saja dan atur sendiri.


·                     Template
pada template kalian dapat memilih latar background atau dasar tampilan pada blog kalian, lalu menyesuaikan ukuran-ukuran sisinya.

Apabila kalian telah selesai memilih latar dasar tampilannya, next ke gambar dibawahnya.

Klik "Sesuaikan" untuk menentukan beberapa karakteristik blog anda, seperti font, color, size post, dll. Edit HTML dipergunakan bagi yang sudah mempelajari mengenai basis web.

 terdapat 5 element dengan fungsi yang berbeda-beda, silahkan di praktekan semuanyasecara langsung, dan menggunakan kreatifitas masing-masing.


·                     Settingan (setelan)
Kalian dapat merubah beberapa elemen dasar seperti gambar dibawah berikut :


Cara Memasukkan Gambar, Musik dan Video

(VIA ENTRI)
·                     Klik post
·                     lalu pilih buat entri baru
·                     pastikan kalian melihat bar tools, dan cari gambar berikut ini

·                     pilih gambar paling kiri untuk memasukkan gambar, seperti gambar berikut
·                     pilih gambar paling kanan untuk memasukkan video

(VIA LAYOUT ATAU TATA LETAK)


(MUSIK)
1. Kunjungi situs scmplayer.net

Widget Lagu/ Musik mp3

2. Akan muncul tampilan seperti dibawah ini dan di menu “Choose Skin” anda dapat memilih warna background yang anda inginkan dan lanjut dengan kllik “Edit Playlist”
3. Siapkan lagu yang anda inginkan, saya sarankan cari di soundcloud.com selanjutnya masukan judulnya kedalam kolom “song title” dan URL lagu dari 
soundcloud.com tadi kedalam “Song URL” kemudian jika telah selesai klik “Next”


Memasukan Lagu ke Blog
4. Anda akan masuk ke menu “Setup Wizard” dan silahkan atur sesuai keinginan anda

Pengaturan Lagu Blog
Keterangan Pengaturan :

  • Auto play untuk memutar lagu secara otomatis
  • Shuffle Playback untuk memutar lagu dalam daftar anda secara acak
  • Default Volume untuk mengatur volume suara standar yang anda inginkan
  • Repeat Mode untuk mengatur pengulangan lagu
  • Placement of Player Bar untuk mengatur letak pemutar musik yang ingin kita pasang di blog
  • Show Playlist by Default untuk menampilkan pemutar secara default yaitu di sebelah kanan blog

5. Klik done untuk memperoleh kode HTML sesuai pengaturan yang kita lakukan

HTML widget Lagu untuk Blog
6. Copy kode seperti gambar diatas dan letakan didalam HTML template anda dengan cara Masuk ke blogger – Klik Template  - Edit HTML dan cari kode <body> atau <body (gunakan CTRL+F untuk mempermudah) setelah ketemu letakkan kode yang anda copy tadi tepat dibawah kode  <body>
7. Simpan template dan lihat hasilnya.




Referensi :
http://hedryiks.blogspot.com/2014/04/cara-memasang-atau-memasukkan-lagu-di.html
http://www.nyekrip.com/cara-membuat-blog-di-blogspot-lengkap-gambar/

Buku :
Tucker, A.B. and Weger, P.1996. “Computer Science and Engineering: the Discipline and its impact”.Tucker, A.B.(ed). HandBook of Computer Science and Engineering,Chapter 1. Florida:CRC Press.
Anonim. 2013. Trik Tersembunyi Blog dan Wordpress. Palembang: Maxikom